Keindahan Wisata Alam Manado – Hallo sobat wisatawan Kami ingin mengajak sobat untuk menyelami surga tersembunyi dan keindahan alam manado.
Terletak di ujung utara Sulawesi, Manado menawarkan Keindahan Wisata Alam Manado Sulawesi utara pengalaman wisata yang unik dan tak terlupakan.
Keindahan alamnya yang memesona, mulai dari taman laut yang sangat mempesona hingga gunung berapi yang menjulang tinggi.
wisata alam menakjubkan ini menjadikan Manado destinasi yang ideal untuk menjelajahi keindahan alam Indonesia.
Manado memang dikenal memiliki banyak keindahan alam yang menakjubkan, terutama bagi pencinta wisata alam dan menyelam.
Manado adalah destinasi yang menawarkan keindahan alam yang luar biasa, kekayaan budaya yang menarik, dan keramahan penduduk lokal yang hangat.
Dari keindahan bawah laut Taman Laut Bunaken hingga panorama pegunungan dan air terjun yang menakjubkan, setiap sudut kota ini menyimpan pesona yang memikat hati.
Ditambah dengan kekayaan kuliner yang menggugah selera dan pengalaman budaya yang kaya.
Wisata Manado adalah tempat yang wajib dikunjungi bagi siapa saja yang ingin menikmati keindahan dan keragaman Indonesia.
Pesona Keindahan Wisata Alam Yang Di Manado
Tak heran jika manado di sebut pesona bagi para wisatawan karena alamnya yang sangat indah sampai saat ini.
Daerah ini memiliki banyak tempat wisata yang amat sangat menakjubkan wajib di kunjungin oleh sobat wisatawan jika berlibur ke daerah ini.
Pantai Pall, destinasi hits yang bikin sobat wisatawan betah berlama-lama di sini
Dulunya wisata pantai ini begitu sepi, saking sepinya mungkin hanya ada tiga atau empat orang yang berkunjung ke pantai ini.
Hamparan pasir putihnya masih sangat lembut dan bersih, tanpa ada bekas jejak kaki para pengunjung.
Namun, setelah banyak orang tau tentang wisata ini, pantai pall tiba-tiba menjadi Top Hits destinasi wisata baru bagi warga Manado dan wisatawan dari berbagai negara.
Wisata ini berada si Desa Marinsow, Kecamatan Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara, tak begitu jauh dari pusat kota Manado.
Sobat wisatawan akan sampai tak lebih dari dua jam, sobat sudah bisa mencapai pantai ini dengan kendaraan pribadi.
Birunya air laut, panjangnya bibir pantai dan berbagai wahana permainan yang ada membuat para pengunjung betah berlama-lama di pantai ini.
Nah jika sobat wisatawan sudah pernah kesini satu kali, pasti akan kangen kapan bisa jalan-jalan ke pantai ini untuk kedua kalinya bareng teman-teman.
Pulau Lihaga, pulau kosong yang membuatmu gak mau pulang
sulawesi utara adalah negeri dengan ribuan pulau kecil yang indah dan menawan. Nah buat sobat wisatawan yang sedang berada di Manado. Jangan sampai lewatkan pulau kecil yang satu ini namanya Pulau Lihaga.
Tanjung Serei di Minahasa Utara adalah dermaga yang paling direkomendasikan buat sobat wisatawan yang ingin berkunjung ke pulau ini karena tempatnya yang luas.
sobat wisata bisa pilih kapal penumpang yang disewakan oleh para nelayan juga tersedia cukup banyak sehingga sobat wisatawan bebas memilih mana saja yang sobat inginkan.
Perjalanan kapal penumpang dari Tanjung Serei menuju Pulau Lihaga membutuhkan waktu sekitar 30 menit.
Sesampainya di pulau ini, sobat wisatawan bakalan disambut oleh tugu yang dibangun dari kayu dengan bertuliskan Selamat Datang di Pulau Lihaga, Perombakan Dotu Kuada.
Cukup dengan harga masuk yang sangat murah, sobat sudah bisa menikmati segala keindahan alam di pulau ini dengan puas.
Mulai dari hamparan pasir putih yang lembut, jernihnya air laut atau hanya sekedar duduk dibawah pepohonan rindang di kala terik matahari.
Gunung Soputan, gunung sejuta umat bagi warga Minahasa
Sobat wisata ingin sekadar camping mendirikan tenda-tenda kecil, jalan-jalan melepas kepenatan atau bernyanyi sambil memainkan gitar di alam bebas?
Sobat wisatawan Pergi saja ke Gunung Soputan wisata yang sering di jadikan tempat camping oleh banyak orang.
Area tempat camping yang luas dengan medan yang landai sangat cocok buat kamu para pendaki pemula yang ingin merasakan petualangan pertama mendaki gunung.
Gunung dengan tinggi 1.784 mdl ini berada di Kabupaten Kawangkoan. Dari Kota Manado mungkin membutuhkan waktu dua jam perjalanan darat.
Gunung aktif ini memiliki dua puncak yakni Puncak Soputan 1 dan Puncak Soputan 2 kedua puncak ini bisa di kunjungi oleh wisatawan.
Informasi Lainnya
kami menyediakan paket wisata manado untuk sobat wisatawan yang ingin mengunjungi tempat – tempat wisata yang ada di manado.
Sobat wisatawan bisa memesan paket wisata pada kami, paket yang kami sediakan harganya sudah sangat terjangkau.
Dengan biaya yang hemat sobat wisatawan dapat menjelajahi surga yang tersembunyi di sulawesi utara ini.
Berbagai keindahan wisata alam yang ada di sulawesi utara sobat wisatawan bisa mendapatkan momen yang tak terlupakan
Kami dengan senang hati Melayani sobat wisatawan untuk menulusuri Keindahan Wisata Alam Manado Sulawesi utara.